Menanggapi request dari andri_octa23, maka dipostingan kali ini akan membahas tentang video nelayan yang dikejar oleh makhluk laut menyeramkan di Brazil.

Sebuah video yang sedang ramai dibicarakan kali berasal dari Brazil, ketika nelayan melarikan diri makhluk laut tak dikenal yang mengejarnya di lepas pantai Rio Grande do sul.

Nelayan (yang tetap anonim) memberi keterangan pada rekamannya : "ingin menyerang saya", saat dia berusaha melarikan diri dengan menggunakan perahunya.

Dari video, makhluk ini terlihat seperti lumba-lumba saat keluar (atau melompat) dari air dengan dua titik cahaya yang tampaknya merupakan kedua matanya.


Meski sekilas cukup menyeramkan karena keadaan yang gelap dan makhluk ini hampir berhasil mengejar perahu, beberapa orang tidak begitu terkesan dan menyarankan anjing laut sebagai makhluk yang terekam oleh nelayan tersebut.

"Itu hanya anjing laut lol.

"Singa laut sedang melakukan perjalanan. Mereka menyukai hal ini dengan ombak dari perahu, sama seperti lumba-lumba."

"Terlihat seperti anjing laut. Itu bukan makhluk raksasa. (Makhluk itu) bergerak seperti anjing laut. Dan saya percaya bahwa mata mereka yang gelap menjadi bercahaya jika lampu menyinarinya. Dan itu bukan menyerang. Itu hanya mengejarnya seperti lumba-lumba dan anjing laut."



"Itu adalah anjing laut. Alasan mengapa itu terlihat menyeramkan adalah karena matanya yang merefleksikan cahaya (flash) dan saluran berita membutuhkan rekaman ini sehingga mereka (mempostingnya) dengan musik yang horor dan intens."

"Tentu saja itu anjing laut, tetapi dapat dimengerti bahwa itu terlihat menyeramkan pada malam hari."

"Itu terlihat seperti anjing laut. Cahaya yang orang bawa menyinari wajahnya, membuatnya matanya jadi bersinar."



"(Itu) berukuran lebih besar dari anjing laut yang pernah saya lihat ! Komentar di bawah mengatakan ada singa laut di area itu. Tulisan "Queria Me Atacar" yang bodoh di tengah layar membuat sulit untuk melihatnya dengan jelas. Saya memperlambatnya pada kecepatan 0.25 dan melakukan freeze frame. Tubuh mamalia ini sangat besar, jadi saya memilih singa laut.

"Saya orang Brazil dan itu adalah anjing laut, (kejadian) itu sebenarnya cukup umum."


Jika makhluk dalam rekaman itu bukan CGI, kemungkinan besar itu adalah sejenis pinniped, singa laut atau anjing laut.

(sumber : Mysterious sea creature with glowing eyes chases fisherman on speedboat)