Wednesday, May 10, 2017

Sebuah Objek Misterius yang diduga UFO terlihat terbang melintasi Bulan


Pada bulan April lalu, Andrew McDonald berhasil mengabadikan sebuah momen di mana dia berhasil merekam sebuah objek misterius berwarna hitam yang terlihat sedang terbang melewati bulan. Salah satu situs yang memberitakan berita ini adalah Dailystar.co.uk dengan headline Mysterious object filmed flying across Moon baffles viewers.

Dia menggunakan kamera dengan lensa berkekuatan tinggi sehingga objek yang berada pada jarak yang jauh bisa terlihat dengan jelas. 

Rekaman video ini dikatakan diambil di observatorium astronomi Oman dan telah dilihat lebih dari 100.000 kali sejak video itu diupload ke Arabic News Site.

ufo melintasi bulan

Dan di bawah ini adalah video yang diunggah Andrew McDonald. 


Objek ini terlihat sangat kontras dengan warna bulan yang ada di dalam video ini, ditambah dengan cerahnya cuaca disekitar membuat objek ini terlihat sangat jelas.

Ketika video ini dimulai, objek yang berwarna hitam ini terlihat berada tepat di tengah bulan dan seiring dengan berjalannya waktu, objek ini terus bergerak ke arah kanan sebelum akhirnya menghilang di kegelapan malam.

Berbagai spekulasi muncul setelah video ini diupload ke media sosial, mulai dari sebuah ufo, space squid, rudal, dan pesawat terbang biasa. 


Pertama kali saya melihat berita ini, saya langsung teringat dengan sebuah pesawat yang mengeluarkan contrail di udara. 

Berita tentang contrail ini pernah di bahas di postingan sebelumnya yang berjudul Benarkah Objek Misterius yang terlihat di Langit Tasmania adalah UFO ?.

Kejadian ini hampir sama dengan foto berikut ini, hanya saja pesawat yang nampak pada foto ini tidak mengeluarkan jejak atau contrail.

ufo melintasi bulan
Foto di atas diambil di Gold Coast Queensland, Australia.

Berbeda dengan foto di atas, foto di bawah ini menunjukan sebuah pesawat yang sedang terbang di malam hari dengan contrail yang meninggalkan bekas di langit malam.

ufo melintasi bulan
Foto ini diambil pada tahun 2012 lalu oleh seorang fotografer amatir
bernama David Dyson di Uxbridge, inggris.

Pada foto di atas, terlihat pesawat ini seperti sedang terbang langsung ke arah bulan, padahal sebenarnya pesawat ini sedang bergerak ke bawah. 


Ternyata ini hanyalah masalah perspektif saja, dan hal ini juga berlaku bagi objek misterius yang diduga sedang melintasi bulan di atas.

Objek pada video tersebut sangat jauh, jadi yang bisa terlihat hanya contrail-nya saja, itu pun dibantu dengan kamera agar gambar yang dihasilkan menjadi lebih jelas.

Jadi sepertinya objek misterius yang terlihat sedang melintasi bulan tersebut hanyalah sebuah pesawat dengan contrail di belakangnya.

Alasan mengapa contrailnya terlihat pendek adalah karena objek ini posisinya sangat jauh dari permukaan bumi sehingga yang seharusnya terlihat panjang menjadi terlihat pendek, atau lebih mudahnya dikarenakan perspektif. 


Dan satu lagi, contrail itu sangat dipengaruhi oleh kelembaban udara. 

Jadi, jika contrail yang dihasilkan pesawat itu tipis maka kelembaban udara di atmosfernya rendah dan cuacanya pun otomatis cerah, dan bisa kita lihat dalam video di atas terlihat bahwa cuacanya cerah. Itu bisa jadi alasan mengapa contrailnya terlihat tipis dan pendek.

3 comments:

  1. objek yg ada dalam video tersebut bergerak horizontal ke kanan, sementara contrail (jika ya) pada objek tersebut tidak searah dengan gerakan objeknya. Entah itu pengaruh perspektif atau bukan, sedikit tidak masuk akal jika melihat arah gerakan yg tidak linear antara objek dan "ekornya".

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dari pergerakannya memang terlihat aneh, kemungkinan objek itu berasal dari Contrail pesawat, masih sebatas dugaan sementara, karena sampai sekarang objek tersebut masih misterius.. Postingan ini akan di Update, jika sudah menemukan jawaban yang lebih masuk akal.

      Delete